29.6 C
Madiun
Senin, Maret 24, 2025

Dengar Aspirasi Publik bersama Komunitas Ekonomi Kreatif dan Soft Launching MCH Digelar Diskominfo Magetan

Dengar Aspirasi Publik bersama Komunitas Ekonomi Kreatif oleh Diskominfo Magetan/Foto: DNY



TEROPONGNUSA.COM | MAGETAN – Dengar Aspirasi Publik bersama Komunitas Ekonomi Kreatif dan Soft Launching Magetan Creative Hub (MCH) digelar Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Magetan di Hutan Kota Nrang Kusumo, Senin (19/12/2022).

Kepala Diskominfo Magetan melalui Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Eko Budiono, mengatakan, hal tersebut dilakukan guna mengetahui secara pasti kendala apa saja yang terjadi di lapangan terkait ekonomi kreatif di Magetan.

Karena menurutnya, ekonomi kreatif adalah bagian dari salah satu program yang bisa mempercepat pemulihan ekonomi. Dan untuk menunjangnya bakal dibentuk MCH yang saat ini masih dalam soft launching.

“Ini kita masih dalam tahapan soft launching terkait pembentukan Magetan Creatif Hub,” lanjut Eko.

Pihaknya menjelaskan, dengan hal itu nanti seluruh pelaku ekonomi kreatif akan terkolaborasi berada dalam satu wadah yakni MCH.

“Nantinya bisa memfasilitasi, mengakomodir seluruh pelaku ekonomi kreatif di Magetan,” ungkapnya.

Acara yang dihadiri oleh komunitas ekonomi kreatif, pegiat media sosial, dan SKPD Magetan tersebut mendatangkan narasumber dari pegiat ekonomi kreatif asal Jawa Tengah, Bambang Supradono, serta Direktur Utama (Dirut) PT. Infonika Parasa, Salies Aprilianto.(DNY)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
22,300PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru